Sinopsis & Review Film Qorin (2022)



Judul: Qorin (2022)

Genre: Horror

Rate imdb: 4.9/10
Rate Ane: 2/5

Sutradara:
~ Ginanti Rona
Penulis:
~ Ginanti Rona
~ Lele Laila

Durasi: 1h 49m
Pemeran:
~ Zulfa Maharani (Zahra)
~ Omar Daniel (Ustad Jaelani)
~ Aghniny Haque (Yolanda)
 
Sinopsis:
Tentang sebuah asrama putri yang memiliki seorang Ustad yang sangat mencurigakan, jadi anak murid di sana diberikan sebuah ritual untuk memanggil Jin Qorin mereka, anak2 di sana tidak bisa melawan Ustad dan kini mereka harus melawan Jin Qorin mereka masing2.

Gmna Kelanjutannya??

"Melawan diri kita sendiri"
Film ke 4 dari IDN Pictures dan gua udah mulai suka dengan poduction valuenya, karna dari awal film ini udah memberikan keseriusan dalam menggarap filmnya mulai dari pengambilan gambar, editing, tone warna, hingga set di filmnya, semua nampak bagus dan proper bgt. Sebelumnya gua nonton Inang juga disuguhkan hal yang sama. Namun sayangnya film horror ke 2 dari IDN Pictures ini tidak mampu ngebuat gua ketakutan seperti film Inang, bahkan jika dibandingkan sangat jauh dari segi horror dan suguhan kengeriannya.

Filmnya berpusat di asrama perempuan, dari awal kita udah disuguhkan kakrater Zahra yang sudah tau dengan situasi asramanya, dia tau ada yang janggal, dia udah dikasih banyak petunjuk, namun anehnya dia tetep patuh dan tunduk, ini agak aneh bgt gua. Karna di awal film yang fight bgt itu Yola. Padahal Yola dan Zhara tau bobroknya dan Zahra sebagai murid teladan malah manut dan mencelakakan temannya dengan cara dia diam dan tidak bertindak, ga cuma Zahra, bahkan gurunya pun sama. Jadi devlopment kakraternya terasa aneh bgt, mulai dari Zahra hingga guru perempuan disini, semuanya tau ada yg tidak beres, tapi bertindaknya nunggu film mau selesai dulu.

Jadi yang mencuri perhatian di sini adalah kakrater Yola, gua suka bagaiamana dia melawan semuanya sih. Udah gtu entah kenapa kalo film bertemakan asrama gini, guru atau ustad yang mengajar selalu dibuat minimalis, kaya cuma 1 atau 2 orang aja. Dan yang paling aneh dari semua ini adalah kakrater atau satpamnya asrama ini. Jadi dari awal dia diperkenalkan jahat dan menjadi kaki tangan dari ustad jahat di sini, tapi gua masih ga habis pikir, ko bisa di ending dia malah ngelawan orang yang dia bela di awal, mksd gua ko jahatnya nanggung, lalu hal apa yang bikin dia tobat secepat itu.

Padahal film ini memiliki konsep yang bagus, membahas Jin Qorin, buat gua yang gatau Qorin, agak sedikit terbantu dengan film ini, namun sayangnya film ini malah beralih fokus dari cerita ke horrornya yang tiada henti. Memang horrornya minim jumpscare, tapi dengan cara menroror karkaternya terus menerus gada bedanya sama horror yang hanya menyuguhkan jumpscare sebagai highlightnya. Intinya masih banyak hal yang perlu diceritakan, seperti alesan si ustad melakukan itu semua, masa ia gara2 diremehkan gurunya dia malah milih cabulin anak muridnya, jadi engga ada korelasinya, tapi yaudah gapapa, cara penyampaiannya aja yang miss.

~ Dapukkk

Iklan:
Jual komik baru/bekas/cerita sekali tamat dan murah.
Link:
shopee.co.id/dapukkk
tokopedia.com/dapukkk
(Keduanya sudah gratis ongkir dengan pembelian tertentu)

Atau bisa nanya2 di:
instagram.com/dapuk_wibu

Mau sedekah bisa ke:
saweria.co/dapukkk

Komentar

Postingan Populer