Sinopsis & Review Film Fear Street 1978 Part 2 (2021)


Judul: Fear Street 1978 Part 2 (2021)

Genre: Thriller, Horror

Rate imdb: 6,8/10
Rate Ane: 3,5/5

Sutradara:
~ Leigh Janiak
Penulis:
~ R.L. Stine
~ Kyle Killen
~ Phil Graziadei

Durasi: 1h 41m
Pemeran:
~ Sadie Sink (Ziggy Berman)
~ Emily Rudd (Cindy Berman)
~ Ryan Simpkins (Alice)

Sinopsis:
Kelanjutan dari film sebelumnya.
Tentang Deena dan adiknya yang bertemu dengan Christine Berman. Christine adalah satu2nya korban yang berhasil lolos dari kutukan Sarah Fier, kini ia membagikan kisahnya ke Deena dan alur mundur tahun 1978 pun di mulai, asal muasal nightwing dan cara Christine selamat terkuak di sini.

Gmna Kelanjutannya??

"Mengeceoh kutukan"
Asli yang ke 2 ini bagus bgt, ini yang gua harapkan dari film thriller yang dikemas dengan tema klasik. Camping, banyak orang, banyak korban dan banyak jeritan. Bukan seperti sebelumnya yang lebih menonjolkan cultur klasiknya diabnding pembunuhan klasiknya. Kalo sebelumnya kita disuguhkan sekumpulan anak yang mencoba menyelamatkan diri dari kutukan, kali ini bukan sekumpulan lagi, tapi udah kaya 1 rt yang sedang melakukan camping dan mereka semua harus bertahan hidup, karna ada pembunuh yang siap membunuh mereka, mereka tidak tau siapa pembunuhnya, yang mereka tau mereka harus lari atau sembunyi, itu seru bgt.

Sebelum ngebahas plotnya lebih jauh gua mau ngejelasin timeline di sini, jadi timeline di sini berasal dari cerita masalalu Christine Berman, ia menceritakan asal muasal kenapa dia bisa selamat dan kenapa dia bisa tau banyak soal kutukan ini dan alur mundur di mulai ke tahun 1978, saat Christine Berman masih muda, ia menceritakan kisahnya dan banyak hal yang abu2 di film sebelumnya jadi lebih jelas, namun gua menemukan plot hole dibaguan ceritanya. Jadi seperti yang kita tau kalo yang bermasalah di sini adalah orang2 dari shadyside, banyak kutukan dan tragedi yang terlahir dari sana dan semuanya agak tercerahkan di sini.

Karna di ceritakan orang2 yang mati akibat tragedi ini hanyalah orang2 dari Shadyside, karna kan ada 2 daerah di sini, salah satunya Shadyside dan satunya lagi Sunnyvale. Karna yang kena kutukan itu orang2 Shadyside, maka orang2 sunnyvale tidak di bunuh alias tidak menjadi korban, cuma kalo memang tujuannya seperti itu kenapa pacar Sam atau cowo Sam yang dari Sunnyvale juga ditusuk di film pertamanya, padahal dia ga ganggu eksekusi Sam, dia cuma korban yang tiba2 di tikam aja, padahal kondisi juga dia bukan berasal dari Shadyside, jadi dengan penjelasan di sini gua menemukan kejanggalan di film pertamanya, tapi walaupun demikian hal ini ga menganggu cerita.

Karna esensi thrillernya bener2 gua rasakan, seperti siapa lagi korban selanjutnya, si Nightwing ini akan muncul di mana, bagaiamana cara Ziggy dan Cindy bisa selamat, karna kan mereka ber 2 cewe dan mereka harus berhadapan dengan mahluk yang gabisa mati, jadi rasa tegang hadir dari hal2 simple seperti itu, secara para cowo di sini sampah semua wkwk, sekalinya baik tapi ga percaya tahkayul. Dan di film ini juga bener2 menujukan kalo film Fear Street ini bukan sekedar thriller remaja yang penuh canda dan duka, karna semakin ke sini gua tidak menemukan komedi lagi, film ini hampir sepenuhnya jadi thriller, kalo sebelumnya kan ada komedi2 lucunya, di sini bener2 fokus untuk survive.

Dan di film ke 2 ini juga sudah mengarah ke film ke 3 yang berujudul Fear Street 1666. Dari tahunya kita sudah tau dong kalo konsepnya akan jauh dari kata modern, kita akan disuguhkan film ala2 the vvitch a24. Gua bener2 excited nunggu film ke 3 nya karna konsepnya yang bagus dan nuansanya makin dark, karna ada tuduhan, rasa sakit dan banyak hal depresif lainnya, semoga ga cuma trailernya aja yang menunjukan kalo ini deprresif tapi filmnya beneran seperti itu dan kalo demikian brarti bener kalo timelinenya makin ke sini makin engga ada hal untuk di tertawakan. Ya intinya ini bagus, tapi sebelum ini pasikan nnton film pertamanya.

~ Dapukkk

Iklan:
Jual komik baru/bekas/cerita sekali tamat dan murah.
Link: 
shopee.co.id/dapukkk
tokopedia.com/dapukkk
Instagram: instagram.com/dapuk_wibu

Komentar

Postingan Populer