Sinopsis & Review Anime Saenai Heroine no Sodatekata Season 1 & 2 (2015 - 2017)
Judul: Saenai Heroine no Sodatekata Season 1 & 2 (2015 - 2017)
Genre: #trComedy, #trRomance
Rate MAL: 7,54 (S1), 7,80 (S2) /10
Rate Ane: 2,5/5
Sutradara:
~ Kanta Kamei
Penulis:
~ Fumiaki Maruto
Episode: 25 eps
Studio:
~ A-1 Pictures
Durasi: 24 menit/eps
Seiyu:
~ Yasuno Kiyono (Kato)
~ Kayano Ai (Utaha)
~ Matsuoka Yoshitsugu (Aki Tomoya)
Sinopsis:
Tentang Aki Tomoya seorang wibu akut yang ingin membuat game jenis Galge. Untuk itu Aki membutuhkan orang2 dengan skill hebat dalam projectnya ini. Tujuan Aki membuat Project ini di karnakan wanita yang ia lihat dan skrng Aki harus mencari 3 orang yang memiliki skill, skill menulis, gambar dan bermain musik untuk melengkapi project yang Aki buat dan inilah lika liku membuat game tanpa persiapan.
Gmna kelanjutannya??
"Ribetnya bikin game tanpa persiapan"
First Impression gua terhadap anime ini udah jelek bgt sih, karna dari awal anime ini sudah mengedepankan Fans Servicenya, dari sini gua mikir kalo anime ini kedepannya isinya akan memanjakan para fansnya yang engas aja. Ceritanya sendiri mengingatkan gua dengan anime H yang berjudul Eroge. Cuma bedanya yang dibaut oleh anime ini adalah game Galge, buat yang tidak tau, game Galge adalah game simulator berkencan yang menggunakan grafis anime. Dan setelah melihat eps pertamanya, gua masih berharap dengan karkater developmentnya, secara chara di sini ada banyak.
Namun seiring berjalannya durasi, karkater2 di sini memang konsisten dengan apa yang udah dibangun, namun sayangnya konflik di sini tidak bercabang dan konsisten juga melakukan permasalahan yang sama. Contoh, konflik di sini mengandalkan ketidakpekaan Aki dan itu menjadi masalah untuk ke 4 cewe di sini dan gtu2 aja konfliknya hingga beberapa eps selesai, jadinya gua yang nonton bener2 agak bosen, karna gua tidak melihat sesuatu yang baru, gua ngereview anime ini juga sekaligus 2 season karna berharap banyak diseason ke 2nya, namun harapan gua agak tidak sampai sih, namun season 2 masih bagus.
Jadi season 1 ini isinya hanya perekrutan Aki terhadap ke 4 cewe yang ada di sini, jadi Aki menggunakan berbagai cara agar cewe2 di sini mau join ke project yang dia buat secara dadakan tanpa persiapan. Nah gua pikir season 2nya akan berfokus kepadapenjualan dari anime yang sudah mereka kerjakan, tapi gua salah besar, karna season 2 di sini tidak jauh berbeda dengan season pertamanya, dan gua bener2 excited dengan cerita bagaiamana mereka menjual hasil karya mereka dan ternyata scene penjualan mereka hanya sebatas scene lewat aja.
Gua kecewa bgt sih di part itu, karna scene penjualan adalah scene yang gua nantikan, tapi 1 eps pun tidak ada, jadi adegan mereka jualan cuma 10 menit dalam 1 eps doang, tbtb selesai gtu aja. Namun untungnya 2 eps menjelang end di season ke 2 berhasil menyuguhkan emosi yang cukup dalam dan emosi tersebut tersampaikan dengan baik ke gua. Jadi 2 eps terakhir bener2 mengubah sudut pandang gua terhadap anime ini, yang tadinya gua mikir plotnya jelek, gtu2 aja, dan hanya mengandalkan karkater yang cantik2, gua salah, ga sepenuhnya salah sih wkwk, karna yang bagus cuma 2 eps akhir aja.
Mksd gua kenapa eps2 awal tidak seperti eps itu yang penuh dengan emosi jiwa. Lagian ini film bikin wibu2 diluar sana berharap bgt, mana ada 4 cewe mau main sama wibu yang ga pernah keluar rumah dan kerjaanya cuma baca komik dan main game doang, fiksi woi fiksi wkwk. Jadi wibu yang di gambarkan di sini bener2 berbeda dari wibu yang gua kenal dari film dan anime kebanyakan.
Untuk grafis animenya sendiri gua akuin udah oke bgt, walaupun banyak detail kecil yang menggunakan 3D, tapi 3D di sini sebatas lewat bgt dan perwarnannya juga menyatu dengan gambarnya, jadinya tidak begitu ketara. Film ini juga banyak mengajarkan tentang deadline di dunia kreator, baik kreator penulis, gambar ataupun game. Jadi struggle tentang mereka, bagaiamana kerja keras mereka dalam membuat game bener2 diperlihatkan walaupun gua ngeliatnya mereka kerja bukan dari hati sih, karna demen aja sama MCnya wkwk.
Dan yang gua ga suka selain dengan konflik yang sama yang berulang2 adalah munculnya karkater baru. Jadi karkater baru di sini entah dari mana, tbtb muncul dan tbtb masuk ke dalam konflik Aki dan tbtb juga AKi punya hubungan dengan orang2 ini dari masalalu, gua ngeliatnya jadi aneh aja dan kejadian ini terjadi juga cukup sering, namun untungnya kakrater ini memiliki ikatan yang cukup panjang dengan aki, jadi ga yang tbtb masuk abis itu keluar, dan karna kakrater ini jadi ada konflik pendukungnya.
Ya intinya gua bener2 bosen dan ngantuk sih untuk season 1 dan awal2 season 2, gua ngelanjutin karna suka aja sama pengisi suara karkater Katou yang kalem2 polos tapi tau segalanya. Suaranya imut bgt, jadinya betah dan udah terlanjur juga, sayang kalo ditonton setengah2. Untuk genre Echhinya sendiri ya seperti ecchi pada umumnya yang hanya menampilkan hal tanggung untuk memancing wibu lelaki. Niatnya mau gua rate 2/5 cuma ngeliat ending season 2 yang berhasil bikin emosi jadi 2,5/5. tapi gua tidak menyarankan anime ini, karna gua sendiri aja bosen wkwk.
~ Dapukkk
Komentar
Posting Komentar