Sinopsis & Review Film Silver Linings Playbook (2012)



Judul: Silver Linings Playbook (2012)

Genre: Romance, Drama

Rate imdb: 7,7/10
Rate Ane: 4,5/5

Sutradara:
~ David O. Russell
Penulis:
~ David O. Russell
~ Matthew Quick

Durasi: 2h 2m
Pemeran:
~ Bradley Cooper (Pat)
~ Jennifer Lawrence (Tiffany)
~ Robert De Niro (Bapaknya Pat)
 
Sinopsis:
Tentang Pat seorang pria yang baru saja keluar dari panti rehab setelah 8 bulan lamanya. Ia masuk ke sana karna tidak bisa mengontrol emosinya dan karna kejadian itu banyak yang berubah dalam hidupnya dan cara pandang ia terhadap dunia pun ikut berubah, sampai akhirnya ia bertemu seorang wanita bernama Tiffany, seseorang yang juga memiliki masalah dan bersama, mereka bisa melewati permasalahan mereka.

Gmna Kelanjutannya??

"Ketika 2 orang bermaslah bertemu"
Alesan gua nonton film ini karna gua baru aja baca fakta di salah satu akun film di Instagram, faktanya adalah Jennifer Lawrance adalah satu2nya aktor atau aktres yang mendapatkan oscar yang lahir ditahun 90an. Bgtu banyak aktres dan aktor bertalenta, jlaw salah satunya, jadi gua penasaran aja sama akting dia di film ini. Oiya buat yang belum tau, Jlaw mendapatkan pengharagaan oscar kategori aktress terbaik dari film ini.

Dan setelah gua nonton ini, gua akuin akting Jennifer Lawrence bener2 epic di sini, ia sukses memerankan karkater bermasalah, karkater yang tidak bisa diam sedekit pun. Tapi akting lawan mainnya yang diperankan oleh Bradley Cooper juga tidak kalah bagusnya, Bradley Cooper berhasil menjadi seseorang yang butuh pertolongan, seseorang yang sangat bermasalah hanya dengan melihat sikapnya. Jadi ke 2nya bermain cukup apik di sini dan kemistri mereka sebagai 2 orang bermasalah bener2 kena di gua.

Oiya, ceritanya sendiri seputar kesehatan mental yang dialami oleh 2 orang di sini. Jadi sepanjang film kita hanya disuguhkan mengenai 2 karkater ini, bagaiamana cara mereka mengatasi masalahnya, mereka saling tolong menolong, support dari orangtua, saudara dan orang2 terdekat, semua bener2 dikemas dengan bgtu hangat, karna seberapa masalahpun orang itu, dia tetap keluarga kita juga, kalo bukan kita yang menjaagnya, siapa lagi.

Jadi cara orang2 terdekatnya menolong Pat atau Tiffany di sini bener2 diperlihatkan, bagaimana kesabaran mereka menghadapi sikap 2 orang ini, karna mereka tidak ingin anak2nya kembali kejalan yang salah, walaupun kesalahan mereka ada pemicunya, bukan pure tindakan mereka sendiri.

Selain itu perubahan plot cerita dari drama 2 orang bermasalah menjadi sebuah pembahasan football, tarohan, tanda dan tahayul bener2 menarik. Awalnya gua bingung ko jadi bahas ginian dan gua ga ngerti sama pembahasan mereka, tapi lama kelamaan pembahasan mereka menarik bgt, karna di sana ada emosi yang meluap2 dan itu ngebuat gua betah, bahkan tertarik. Ending di film ini juga ditutup dengan sebuah dansa dan tanda yang bener2 sangat menghibur, suka bgt sama endingnya, bikin merinding. Suka bgt sama filmnya.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer