Sinopsis & Review Film Black Water "Abyss" (2020)


Judul: Black Water "Abyss" (2020)

Genre: Thriller

Rate imdb: 4,5/10
Rate Ane: 2/5

Sutradara:
~ Andrew Traucki
Penulis:
~ John Ridley
~ Sarah Smith

Durasi: 1h 38m
Pemeran:
~ Jessica McNamee (Jennifer)
~ Luke Mitchell (Eric)
~ Amali Golden (Yolanda)
 
Sinopsis:
Tentang 5 sekawan yang mencoba pengalaman baru, mereka mencoba masuk ke gua yang belum pernah terjamak oleh siapapun. Awalnya mereka akan menjadikan gua tersebut tempat wisata, sampai akhirnya mereka sadar kalo ada sesuatu di gua tersebut.

Gmna Kelanjutannya??

"Jangan ke tempat yang belum teruji"
Jujur abis nonton film pertamanya gua agak takut buat ngelanjutin film ke 2 ini. Gua lebih mending nonton film alien atau monster yang musuhnya jelas fiksi dibanding buaya gini wwkwk, gatau kenapa film2 thriller dari binatang seperti buaya, hiu atau uler, bawaannya ngeri aja, ya karna mereka nyata dan ada, walaupun gua nemu fakta kalo hiu tidak seganas yang diperkenalkan oleh media dan tidak sebuas yang ada di film2. Cuma tetep aja kan ngeri apalagi kalo storytelling dan visual filmnya bagus.

Ini bukan sekuel, jadi kalian bisa langsung menonton film ke 2 ini tanpa harus menonton film pertamanya. Karna ceritanya bener2 tidak meneruskan, semuanya beda, yang sama hanya sutradara di film ini dan cerita di film ini. Jadi ceritanya sama persis dengan film pertamanya, bahkan ada segi2 teknis yang dibuat sama, bahkan gua mikir kalo film ke 2 ini sepertii remake dari film pertamanya, cuma beda di budget aja, karna kelaitan jelas film ke 2 ini budgetnya lebih banyak dari film pertamanya.

Apa aja sih yang sama antara film ini dengan film pertamanya? Yang pertama adalah karakternya, jadi di antara mereka ada yang hamil dan tidak dikasih tau kepasangannya kalo mereka hamil dan di film pertamanya ada karkater yang seperti itu, yang ke 2 latar tempatnya, film ke 2 ini masih mencoba menakuti penonton tidak hanya melalui buayanya saja, tapi juga latarnya. Jika sebelumnya kita disuguhkan Klaustrofobia dari hutan Mangrove, di film ke 2 ini lebih ekstrim lagi, karna Klaustrofobia kali ini bener2 tertutup dan gelap karna lokasinya ada di dalam gua.

Ceritanya sendiri cukup menarik karna mengambil refrensi dari kejadian di Thailand. Jadi ceritanya mereka masuk goa dalam keadaan kering. Cuma karna hujan tak kunjung berhenti, akhirnya gua tersebut dipenuhi oleh air dan mereka terjebak tidak bisa keluar, sama persis bukan dengan kejadian di Thailand 2 tahun lalu. Bedanya ini film horror, jadinya ditambahkan hal2 horror seperti air yang terus meluap, jadi pilihan mereka stay mati karna air, atau nyoba kabur mati karna buaya, pilihanya sama2 mati, bedanya 1 berusaha 1nya lagi pasrah.

Karna masih ditangan oleh orang yang sama jadi kengeriannya masih sama2 mencekam, masih sama2 berhasil bikin parno sendiri, cuma ending dari film ke 2 ini maksa bgt woman power. Gua setuju dan suka bgt dengan film2 pemeran utamanya wanita yang survive dari masalah apapun, suka bgt gua. Cuma di sini agak maksa, karna plot akhirnya ada moment di mana si cewe ini udah bebas dan selamat, tapi lebih milih mengadu nasib gtu, cuma bermodalkan pistol, padahal kalo di stop sampai mereka keluar goa udah oke bgt. Ya intinya ini masih bagus, jika endingnya tidak terlalu dipaksakan.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer