Sinopsis & Review Film Frozen (2010)


Judul: Frozen (2010)

Genre: Thriller

Rate imdb: 6,1/10
Rate Ane: 1,5/5

Sutradara & Penulis:
~ Adam Green

Durasi: 1h 33m
Pemeran:
~ Shawn Ashmore (Joe)
~ Emma Bell (Parker)
~ Kevin Zegers (Dan)
 
Sinopsis:
Tentang 3 sekawan yang mencoba menghabiskan waktu weekendnya dengan bermain Ski. Namun salah satu diantaranya belum bisa bermain bgtu lancar, jadi 2 lainnya harus mengajari cara bermain Ski. Karna tidak puas bermain, mereka ber 3 akhirnya kembali bermain ski lagi dimalam hari. Namun lift yang mereka gunakan untuk sampai ke puncak mati dan mereka ber 3 terjebak di lift Ski dan survival pun dimulai.

Gmna Kelanjutannya??

"Karna beku, otak pun jadi ikut beku"
Jika diliat dari judulnya, mungkin kita langsung mengingat Elsa, Anna ataupun Olaf. Karna film ini memiliki judul yang sama dengan film disney tersebut. Namun ini bukanlah film Disney, karna dsni kita disuguhkan aksi Thriller Survival bukan fantasy animasi. Jadi hampir sepanjang film kita hanya disuguhkan 3 orang yang terjebak di lift Ski.

Secara ga langsung film ini adalah sebuah mimpi buruk untuk orang2 yang suka bermain ski atau orang2 yang takut dengan ketinggian. Siapa yang ga takut terjebak diketinggian dengan lift ski, kalo gatau bentuk lift ski seperti apa, bisa di cek di poster filmnya. Namun sayangnya ketakutan akan ketinggian difilm ini tidak dihadirkan dengan sangat baik. Kita cuma disuguhkan dampak dari ketinggian itu sendiri. Tapi tidak ditakut2i.

Padahal bisa aja mereka menyuguhkan kengerian ketinggian lebih intens lagi. Eh malah ditakut2in sama srigala. Dan ini gua juga bingung. Karna saat mereka bermain dipagi hari, srigala2 itu tidak ada. Tapi kenapa saat mereka terjebak dipagi hari, itu srigala ada dan tidak mau pergi, apakah srigala mencium bau darah atau ketakutan?.

Nah jadi selama mereka diatas, kita hanya disuguhkan script ngalor ngidul yang omongannya gatau arah. Ya memang sih disaat panik dan sekarat seperti itu pasti omongan akan ngelantur. Tapi seharusnya hal kosong seperti itu bisa ngebuat kengeriannya lebih terasa dibanding di isi dengan percakapan seperti itu. Ya intinya ini kurang menakuti dari segi survivalnya. Bahkan sepanjang film kita hanya disuguhkan kakrater bodoh dengan segala cara mereka agar selamat, mungkin itu bisa dikategorikan panik jadi gua maklumin. Tapi serius deh, kesialan bertubi2 dsni malah ngebuat film ini lucu dibandingkan seram.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer