Sinopsis & Review Film Spider Man "Into the Spider-Verse" (2018)


Judul: Spider Man "Into the Spider-Verse" (2018)

Genre: Comedy, Adventure, Action

Rate imdb: 8,4/10
Rate Ane: 5/5

Sutradara:
~ Bob Persichetti
~ Peter Ramsey
~ Rodney Rothman
Penulis:
~ Rodney Rothman
~ Phil Lord

Durasi: 1h 57m
Pemeran:
~ Shameik Moore (Miles)
~ Jake Johnson (Peter B. Parker)
~ Hailee Steinfeld (Gwen Stacy)

Sinopsis:
Tentang Miles seorang remaja yang digigit oleh laba2 radioaktif saat sedang melakukan corat coret tembok. Awalnya Miles mengaggap itu laba2 biasa, sampai akhirnya ia mendapatkan kekuatan aneh akibat gigitan itu, ditambah lagi ia bertemu dengan Spiderman peter parket yang sedang kuwalahan melawan Kingpin dan keseruan pun dimulai.

Gmna Kelanjutannya??

"Pengemasan yang luar biasa epic"
Ini bukanlah spiderman peter parker melainkan miles morales, jadi timelinenya berbeda dengan film2 spiderman yang kita ketahui. Peter parker tetep ada, cuma pemeran utamanya bukan dia, spidey pete jadi senior dsni. Yang jelas ini wajah baru dari seri Spiderman, karna gua sama sekali gabaca komiknya, jadi pas ngeliat spidey ada banyak bawaanya seneng aja wkwk.

Yang bikin film ini berkelas adalah pengemasan animasinya yang luar biasa epic. Serius deh, cerita difilm ini gajauh beda sama  film2 superhero pada umumnya, yang dimana dia lupa tentang jati dirinya dan lemah, tapi ada suatu hal yang bikin dia kuat dan bangkit, cuma sesimple itu ceritanya, tapi pengemasan visual, editing dan pewarnaan difilm ini yang luar biasa keren.

Jadi cerita yang biasa tadi jadi kelaitan luar biasa berkat konsep animasinya. Tapi cerita tentang Multiversenya juga keren sih gua akuin wkwkw. Karna berkat hal itu kita jadi diperlihatkan 6 spidey dalam 1 frame, walaupun 3 diantaranya gua gatau sama sekali mengenai infonya, seperti Peter Porker, Peter Parket Noir dan Peni Parker. Jadi ke 3 itu animasinya dibuat beda, si Porker dalam bentuk kartun Loney Toones gtu, Peni dalam bentuk anime dan Noir dalam bentuk  hitam putih, ini amazing bgt asli.

Karakter Miles dsni juga sangat kuat, karna sifat kekanak2annya dia dengan kekuatan superheronya bener2 ngebuat film menjadi kerasa drama dan emosinya. Jadi untuk pengenalan karkater miles morales gua rasa film ini udah sangat berhasil. Para villain dsni juga beragam dan gua jadi tau musuh2 spidey siapa aja. Ya intinya ini rekomended lah, pengalaman menonton yang luar biasa dari segi visual, bahkan introduce titlenya aja kece bgt, ga ngerti lagi.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer