Sinopsis & Review Film Long Weekend a.k.a Thongsook 13 (2013)


Judul : Long Weekend a.k.a Thongsook 13 (2013)

Genre : Horror

Rate imdb : 5,3/10 (331 vote)
Rate Ane  : 1/5

Sutradara :
~ Taweewat Wantha
Penulis :
~ Sommai Lertulan
~ Eakasit Thairaat
~ Taweewat Wantha
~ Adirek Wattaleela

Durasi : 1h 25m
Pemeran :
~ Natpassara Adulyamethasiri (Nam)
~ Acharanat Ariyaritwikol (Jack)
~ Chinawut Indracusin (Thongsook)

Sinopsis :
Tentang Nam yang memiliki teman aneh bernama Thongsook, Thongsook ini seorang yang memiliki kelebihan aneh, ia bisa berubah menjadi hantu jika jimat yang ada dilehernya lepas. Sampe suatu ketika Nam pergi berlibur bersama teman2nya dipulau yang terkenal cukup mnegerikan dan disana kalong Thongsook lepas karna dibully oleh teman2nya Nam dan horror pun dimulai.

Gmna Kelanjutannya ??

"Temen indigo aja udah ngeri, apalagi temenan dengan setan"
Film ini dibuka dengan penuh ketidak masuk akalan. Diawal film aja kita udah disuguhkan seorang bocah yang bisa jadi setan kalo jimatnya dicabut dan parahnya tidak ada penjelasan tentang karkater atau klebihan dari bocah itu. Lagian gmna ceritanya orang bisa jadi setan terus jadi manusia lagi astaga wkwk. Kalo dari awal ini film fantasy, okelah gua terima. Tapi kan ini horror, kenapa gadibikin relate aja sih, seperti kalo kalungnya dilepas akan kesurupan atau semacamnya, jangan jadi setan, elu casper bisa bgtu wkwk.

Pengenalan kakraternya juga cepet bgt dan tbtb mereka udah pergi kesebuah villa yang mengerikan dan tidak ada penghuni lainnya selain mereka, seperti tidak asing dengan plot dibagian ini. Dan tentu saja, disana mereka akan diteror oleh sesuatu. Judul film ini adalah thongsook 13 dan judul internasionalnya adalah long weekend, kata thongsook dsni brarti merujuk kepada bocah yang bisa berubah menjadi setan itu. Film horror ini seperti film horror pada umumnya yang sangat mengedepankan jumpscare, namun jumpscare2 ini tidak efektif buat gua dan anehnya jumpscare dsni lebih banyak menggunakan CGI dibanding Make UP. Ada hantu dengan MakeUp dan itu serem bgt, tapi gatau kenapa film ini lebih sering menakut2i dengan CGI yang dimana CGInya juga ga bagus2 amat.

Ada 1 scene yang seharusnya bisa menjadi creepy bgt, yaitu saat karakter bernama pui kesurupan, jadi dia kesurupan sambil kayang dan nari gtu dan itu asli creppy bgt, namun karna film ini mengedepankan jumpscare, jadi tbtb ada jumpscare yang menurut gua ga perlu bgt dan ngerusak kengeriannya. Belum lagi masuknya karkater secara tbtb, ngaco dah ada kakrater masuk ke tengah konflik seolah2 dia bisa mengatasi semuanya dan menjadi sosok pahlawan difilm ini. Agak ga masuk akal sih, secara mereka ditengah pulau dan kondisi malam hari, ujan lebat juga. Tbtb ada orang yang ngebantu saat mereka kesusahan, okelah kalo latar tempat mereka diperumahan atau mereka punya tetanga, lah ini mereka ditengah pulau, tbtb ada dukun main masuk aja dan nolongin mereka semua. Ini dukun gua rasa bukan cuma bisa ngusir setan aja nih, dia punya radar kaya spidermen juga yg bisa mendeteksi bahaya dan bisa terbang kaya supermen gua rasa wkwk.

Untuk film yang rilis tahun 2013 film ini bener2 terlihat sangat pucet, bahkan ada beberapa adegan yang membuat film ini seperti film hitam putih saking pucetnya dan tidak ada perwarnannya. Jadi mau dark juga bukan, konsepnya digelapin kadang ada warnanya, jadi bener2 ngaco dibagian perwarnannya. Ya intinya ini ngaco, setannya tidak serem, jumpscarenya tidak kena, ceritanya amburadul dan krakter yang bodohnya tidak ketolong.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer