Sinopsis & Review Film Night School (2018)


Judul : Night School (2018)

Genre : Comedy

Rate imdb : 5,6/10 (25,175 vote)
Rate Ane  : 1,5/5

Sutradara :
~ Malcolm D. Lee
Penulis :
~ Kevin Hart
~ Harry Ratchford
~ Joey Wells
~ Matthew Kellard
~ Nicholas Stoller
~ John Hamburg

Durasi : 1h 51m
Pemeran :
~ Kevin Hart (Teddy)
~ Tiffany Haddish (Carrie)
~ Rob Riggle (McKenzie)

Sinopsis :
Tentang teddy seorang pria yang tidak mau mengikuti ujian dibangku SMA nya, karna itu ia pun drop out dari bangku SMA. 7 tahun kemudian teddy hidup dengan enak dengan skill berbicara yang ia punya, teddy bukan orang pintar tetapi dia jago berbicara, alhasil ia menajdi seorang sales. Namun karna suatu insiden, teddy harus kehilangan pekerjaannya, kini ia pengangguran dan jika ia ingin bekerja lagi, ia harus memiliki ijasah SMA dan kelas malam pun dimulai.

Gmna Kelanjutannya ??

"Jangan pernah menyerah untuk hidup yang lebih baik"
Gua nonton ini karna gua butuh asupan komedi, gua butuh film yang bisa menghibur gua disaat UAS menanti, dan gua memilih ini karna gua melihat kevin hart diposternya, gua berharap bisa ketawa lepas dan ternyata gua salah besar, film ini memang fun tetapi tidak lucu, tidak berhasil membuat gua ketawa, cuma sebatas senyam senyum doang gua nnton ini. Oiya, FYI ini bukan film remake tahun 80an ya, karna ada film dengan judulnya sama cuma beda genre, genre yang ini pure komedi nah yang satu lagi thriller gtu.

Karna ini film komedi, jadi secara garis besarnya film ini mencoba untuk melucu dengan segala apa yang ia punya. Walaupun kebanyakan gua ngeliat jokesnya terlalu dilebih2kan, jadi kalo dilebih2kan gini bukannya lucu yang gua dapet tapi malah aneh. Kevin hart juga tidak menolong banyak film ini, kevin hart sudah cukup banyak memainkan film komedi, namun gua ga ngeliat ada yang baru didirinya, kevin hart selalu muncul dengan sifat yang sama, tidak ada perubahan. Kalo gini orang2 bisa bosen dengan akting komedi yang ia perankan.

Jokes rasis dan jokes agama yang dihadirkan juga tidak lucu sama sekali, gua bukannya tersinggung atau terpelatuk gtu ya dengan jokesnya, tapi bener2an ga ngena. Niatnya mau buat dark jokes tapi jokesnya ditongolin bgt, gada inside jokesnya sama sekali. Tapi yang bagus dari film ini adalah informasinya. Gara film ini gua jadi tau kalo ada yang namanya sekolah malam di amerika sana, sekolah malam dengan tujuan untuk mendapatkan ijasah SMA, serius dah entah baca gua kurang jauh atau gmna, tapi gua baru tau info ini. Jadi buat orang2 tua diluar sana yang belum punya ijasah SMA, bisa mengikuti kelas malam untuk medapatkannya. Cuma itu doang sih yang menarik dsni, kalo soal hiburan gua kurang terhibur dengan komedi dan perjuangan yang disuguhkan.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer