Sinopsis & Review Film Bride of Re-Animator (1989)


Judul : Bride of Re-Animator (1989)

Genre : Horror, Scifi, Thriller

Rate imdb : 6,3/10 (12,050 vote)
Rate Ane  : 2,5/5

Sutradara :
~ Brian Yuzna
Penulis :
~ H.P. Lovecraft
~ Rick Fry
~ Woody Keith
~ Brian Yuzna

Durasi : 1h 36m
Pemeran :
~ Jeffrey Combs (West)
~ Bruce Abbott (Dan)
~ Claude Earl Jones (Leslie Chapham)

Sinopsis :
Kelanjutan dari film sebelumnya
Tentang dan yang kehilangan pacarnya akibat ulahnya sendiri, karna hal tersebut dan sangat kacau & ia mencoba untuk menghidupkan lagi kekasihnya yang udah mati itu dibantu dengan teman gilanya yaitu dokter west, namun kekacauan dimulai lagi.

Gmna Kelanjutannya ??

"Ide Gila Dokter West Berlanjut"
Cerita di film ke 2 ini masih nyambung dengan film pertamanya, jadi 8 bulan setelah film pertama. Selisih tahun film ini dengan film pertamanya juga ga jauh2 bgt, bahkan para pemain utama di film sebelumnya juga bermain lagi difilm ini, cuma beda sutradara aja. Tapi kalo boleh dibandingkan, gua jauh lebih suka yang pertamanya, karna film ke 2 ini cuma nerusin apa yang dibuat oleh film pertamanya, okelah konsep barunya seperti memutasi potongan tubuh, tapi banyak plot yang buang2 waktu dan cerita yang ga jelas kedatangannya.

Bahkan diawal film kita disuguhkan 2 ilmuan ini menjadi sukarelawan di medan peperangan dengan tujuan mencari pengalaman hidup dan mati, sumpah ini ga masuk bgt, tapi untungnya ini cuma dibagian prolog aja, entah pada masanya film peperangan lagi rame atau engga, gua gatau. Yang jelas film ke 2 ini mencoba memasukan konsep itu diawal filmnya. Dan diadegan selanjutnya mereka udah bekerja di rumah sakit lagi, jadi agak sedikit kacau sih. Di ending film pertamanya chaos bgt, tbtb ikut perang dan jadi dokter dirumah sakit lagi, agak ga nyambung cuma ya gapapalaa.

Adegan disturbing seperti kepala pecah dan kengerian lainnya agak sedikit berkurang difilm ini, tetep ada cuma ga sengeri sebelumnya. Dan kengerian itu diganti dengan potongan2 tubuh yang dimutasi menjadi satu, contoh seperti kumpulan jari yang dikasih tangan dan itu bisa hidup layaknya manusia. Jadi jangan heran jika kalian ngeliat anjing dengan kaki manusia dll difilm ke 2 ini. Oiya ada logo avenged juga wkwk. Yang gokil bgt dari ini semua adalah cerita si dannya, jadi film ini berfokus untuk menyelamatkan pacar dan yang mati difilm sebelumnya, dan mati2an untuk menghidupkannya lagi cuma si dan ini skidipapap sama cewe lain dan modusin pasiennya juga wkwkw, gmna ya jadinya, niatnya mau romance karna pengen nyelametin orang kesayangannya dari kematian, eh ini mah malah serong sana sini. Ya intinya tidak banyak perubahan dari segi set up, latar, akting dan konsep, cuma beda dicerita aja dan tidak semenarik film sebelumnya.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer