Sinopsis & Review Film Assassination Nation (2018)


Judul : Assassination Nation (2018)

Genre : Action, Crime

Rate imdb : 5,9/10 (9,693 vote)
Rate Ane  : 4/5

Sutradara & Penulis :
~ Sam Levinson

Durasi : 1h 48m
Pemeran :
~ Odessa Young (Lily)
~ Abra (Em)
~ Suki Waterhouse (Sarah)
~ Hari Nef (Bex)

Sinopsis :
Tentang kota kecil bernama salem yang sangat aman dan damai. Sampai akhirnya seorang hacker meng hack kehidupan dan privasi gubernur dikota tersebut. Foto2 privasi gubernur yang seorang LGBT pun terungkap dan terjadi kekacauan. Namun hacker ini tidak berhenti sampai disitu, hacker ini menghack setengah populasi yang ada dikota tersebut dan kericuhan pun dimulai.

Gmna Kelanjutannya ??

"Jejak Digital Memang Kejam"
Diawal film kita udah diperingati berbagai macam hal tentang film ini sebelum kita menontonya, jadi ada semacam warning dibagian awal tentang kekerasan, pembullyan, perkaosaan, LGBT dan masih banyak hal lainnya yang hadir difilm ini dan itu semua sudah diperingati, jadi buat yang keganggu dengan hal tersebut bisa skip film yang satu ini.

Ceritanya sendiri bener2 menarik bgt sih, gua suka. Yaitu tentang kritik sosial terhadap pengguna internet, bahkan 1 kota bisa hancur berantakan hanya gara2 1 hacker yang menyebar aib setengah populasi yang ada dikota tersebut. Jaman skrng, kita lebih aktif di internet dibandingkan di realife, tapi bagaiaman jika privasi kita di internet di ketahui oleh orang banyak?? Ya kita mencari cara untuk menyangkal dan menutupi itu semua dengan cara menutup diri di dunia nyata. Jadi didunia nyata kita tertutup (Menjadi anon), sedangkan diinternet kita bebas melakukan apapun. Ya intinya  film ini mengkritik soal dunia per internetan dibalut dengan 4 cewe seksi yang siap membantai siapapun yang mengganggunya.

Jadi kita gacuma disuguhkan kritik terhadap internet aja, tetapi diberikan visual dari dampak tersebut. Yang dimana dalang dari semua ini adalah orang nolep yang sama sekali ga kepikiran ama gua wkwk. Ending dari semua ini juga bagus bgt, walaupun terlihat seperti banting stir. Karna yang awalnya drama remaja berubah menjadi thriller ala2 film purge, tapi gua tetep suka dengan film ini. Gambarannya terlihat jelas, visualnya indah dibalut dengan pencahayaan yang bagus dan sinematografi yang apik. Oiya film ini juga menyenggol tentang LGBT, jadi buat yang anti bgt atau phbobia bgt skip aja, bahkan salah satu pemain utama dsni ada yang seorang transgender, gua gada masalah sih soal itu jadinya enjoy nontonya, ga ketara ko transgendenya, gua aja pangling.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer