Sinopsis & Review Film Psycho III (1986)


Judul : Psycho III (1986)

Genre : Psychology, Mistery, Thriller

Rate imdb : 5,3/10 (11,559 vote)
Rate Ane  : 1,5/5

Sutradara :
~ Anthony Perkins
Penulis :
~ Charles Edward Pogue
~ Robert Bloch

Durasi : 1h 32m
Pemeran :
~ Anthony Perkins (Norman Bates)
~ Diana Scarwid (Maureen)
~ Jeff Fahey (Duane Duke)

Sinopsis :
Kelanjutan dari film sebelumnya.
Tentang norman bates yang terbebas dari segala tuduhannya, kini ia mencoba memulai lagi dari awal. Namun saat ia menjalanin kehidupan normal, ada sesuatu yang menggangu dia, dia terganggu oleh seorang perempuan yang wajahnya menyerupai marion crane, norman pun terheran2 dan karna hal itu sifat lainnya dari diri norman pun keluar.

Gmna Kelanjutannya ??

"Sekuel yang seharusnya tidak dibuat"
Ada yang menarik difilm ke 3 ini, yaitu pemeran norman bates yang menjadi sutradara dalam film ini. Dan karkater norman bates juga masih diperankan oleh orang yang sama, namun cuma norman saja yang masih bertahan dari film pertamanya, sisahnya adalah pemain dan karakter baru. Banyak keanehan dan kejanggalan dari film ini, jika kalian sudah menonton film pertama dan keduanya, kalian pasti bener2 kecewa dengan film ke 3nya ini. Karna film ke 3 ini cuma mengandalkan bunuh2an dengan membawa nama norman bates saja. Bahkan sosok norman bates juga sudah tidak menjadi ikonik lagi difilm ini. Akting anthony memerankan karkater norman bates juga mengalami penurunan drastis, mungkin karna faktor usia. Sifat norman bates juga tidak sama dengan film sebelum2nya.

Ceritanya juga banyak yang maksa dan penuh dengan kebetulan. Banyak hal ngaco yang terjadi difilm ini seperti, diawal film kita udah disuguhkan orang yang gagal bunuh diri dengan cara yang ngaco bgt orang ini bernama maureen, dia gagal bunuh diri karna dirinya sendiri, jadi ada orang yang ingin menyelamatkan dirinya dan malah dia yang jatuh dari ketinggian, ngeliat hal itu karkater maureen ini malah memutuskan untuk tidak bunuh diri, seharusnya mah dia malah bersalah dan langsung loncat bukan malah mikir 2x dan gagal bunuh diri. Masih banyak plot yang seperti ini disepanjang film. Jadi intinya film psycho ke 3 ini tidak jauh berbeda dengan film pembunuhan sekelas M Myers, jason atau freedy.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer