Sinopsis & Review Film Asih (2018)


Judul : Asih (2018)

Genre : Horror

Rate imdb : 5,2/10 (123 vote)
Rate Ane  : 2,5/5

Sutradara :
~ Awi Suryadi
Penulis :
~ Lele Laila
~ Adam Ripp
~ Risa Saraswati
~ Paul Todisco

Durasi : 1h 14m
Pemeran :
~ Shareefa Daanish (Asih)
~ Citra Kirana (Ita)
~ Darius Sinathrya (Andi)

Sinopsis :
Tentang ita yang sedang hamil tua, ita tinggal serumah dengan suami dan juga ibunya. Kelahiran ita diperkirakan akan terjadi sebluan lagi. Namun ada yang aneh, karna bayi ita lahir tidak sesuai perkiraan dokter. Keanehan pun terus berlanjut saat ada suara orang nyanyi dirumah ita, suara bayi yang menangis dan hal itu meneror ita dan keluarganya, sampe akhirnya hal itu mengancam nyawa bayinya ita dan kengerian pun terjadi.

Gmna Kelanjutannya ??

"Asih yang tidak menceritakan asih"
Karna keberhasilan film danur menarik jutaan penonton di bioskop, sang creator pun membuat sebuah universenya, yang dimana berisikan kisah2 mengerikan yang masih ada benang merahnya dengan film danur, semacam MCU, jadi ada kaitannya satu dengan yang lainnya, walaupun ga nyambung2 bgt dari segi cerita. Dan karna itu, asih pun dibuat sebagai spin offnya danur, yang menceritakan masalalu karkater bernama asih ini, asih sendiri diperankan oleh sharefa danish, jujur gua suka bgt film2 yang dimainkan oleh dia, apalagi kalo dia jadi penjahat, karna muka dia bener2 ngejual buat jadi tokoh jahat. Dan film ini bersetting 37 tahun sebelum adanya film danur.

Ada satu point besar yang bener2 ngerusak film ini yaitu konsep ceritanya, judul film ini adalah asih seharusnya film ini mengulas detail apapun mengenai karkater asih dsni, namun sayangnya gua tidak mendapatkan hal itu, karna difilm ini, karakter asih sudah menjadi hantu dan ia meneror keluarga orang lain. Kalo ceritanya seperti itu, apa bedanya film "Asih" ini dengan film "Danur" yang pertama ? karna kedua film ini dihantui oleh orang yang sama yaitu asih. Dari sini gua mengambil kesimpulan bahwa film ini dibuat cuma untuk mengulang kengerian akting yang dibawakan oleh sharefa aja. Namun untungnya film ini serem, jadinya cerita tentang asihnya agak sedikit ketutupan dengan atmosfir horrornya.

Dari segi set up dan permainan lihgting film ini udah tampil cukup baik dan rapih. Yang membuat film ini serem adalah keheningannya, gua lebih takut nonton film horror yang hening dibandingkan berisik dan hal itu diterapkan difilm ini, film ini juga sedikit banyak mengandalkan jumpscare walaupun banyak jumpscare yang miss, tapi gua tetep ngeri sama hantu asih yang cukup mengerikan difilm ini. Emg bener2 cocok si sharefa jadi setan. Karakter yang sedikit dengan jumlah durasi yang sebentar sebenenrnya udah cukup balance, namun kehadiran karkater yang diperankan alex abad sebenenrya ngerusak itu semua, karna dengan hadirnya dia sedikit agak memaksa untuk menyudahi filmnya. Intinya film ini cukup menakutkan dari segi horrornya, namun sayangnya ceritanya bener2 ga sesuai ekspetasi, seharusnya judul filmnya ita bukan asih, karna yang diceritakan dsni keluarganya si ita bukan asih.

~ Dapukkk

Komentar

Postingan Populer