#Human Oddities 2 ( The Lion Face )






#Human Oddities 2 ( The Lion Face )

Stephan Bibrowski (1891-1932), lebih terkenal dengan sebutan Lionel – si Wajah Singa, sangat terkenal dalam dunia pertunjukan saat itu. seluruh tubuhnya ditutupi dengan bulu yang panjang sehingga membuatnya nampak seperti singa, suatu kondisi yang sangat jarang terjadi yang disebut hpertrichosis.

Bibrowski lahir tahun 1891 di sekitar Warsawa, Polandia dengan bulu-bulu sepanjang 1 inchi yang menutupi seluruh tubuhnya. Ibunya menyalahkan ayahnya atas kondisi yang dialami Stephan, dimana ketika hamil Srephan ayahnya pernah menganiaya seekor singa.

Merasa bahwa Stephan mungkin tidak akan diterima dalam masyarakat, ibunya lalu menyerahkannya pada seorang impresaris Jerman bernama Meyer ketika dia berusia 4 tahun. Meyer kemudian memberi nama panggung Lionel dan mulai mempertunjukkannya keliling Eropa.

Selama masa pertunjukannya, rambut-rambut di wajah Lionel tumbuh sepanjang 8 inchi (20 cm) dan 4 inchi (10 cm) disekujur tubuhnya. Hampir seluruh bagian tubuhnya tertutup oleh bulu, kecuali telapak tangan dan kakinya. Pada tahun 1901, Lionel menuju Amerika Serikat dan tampil dalam kelompok sirkus Barnum & Bailey.

Source : secretboxline.blogspot.com

Komentar

Postingan Populer